Selasa, 18 Februari 2014

BINTANG

Bintang... Kau datang dimalam hari Memancarkan cahaya setelah terbenamnya mentari Siangku telah terlewati Kaulah yang selalu, dan selalu kunanti Bintang... Lukiskan namaku pada kristalmu Bawalah ragaku disayap kecilmu Terangilah jiwaku disetiap malamku Bintang... Temani aku dalam kesunyian Jangan biarkan bumi ini dalam kegelapan Kerlipmu membawa sejuta keindahan Untukku dan makhluk Tuhan sedunia Terimakasih Bintang... Kau yang terindah Karya: Agung Ian Wicaksono

Minggu, 16 Februari 2014

Tinggal Kenangan

Hatiku gundah entah kenapa, perih mata namun tak dapat ku pejamkan
bisikan cinta dalam hati yag selalu menghampiri dalam kesunyian malam
inginkan dia kembali merajut cinta yang hilang

namun hanya kepedihan yang tersisa
luka dan kesendirian yang kurasa
karna kau tak pernah sadar apa arti cinta sesungguhnya

cinta bukan harta
cinta juga bukan kepuasan
cinta bukan mainan
cinta juga bukan permainan

yang ku mau kejujuran
yang ku ingin ketulusan
yang ku harap kesetiaan
bukanlah kebohongan

jangan pernah ungkapkan cinta
jika hanya ingin menyakiti
jangan pernah katakan sayang
jika kau masih berharap cinta yang lain

do'aku selalu mengiringi setiap langkahmu
semoga kau temukan kebahagiaan
karna itu yang kau mau
karna itu yang kau ingin
karna itu yang kau harap
karna ku sadar hanya dengan ketulusan cintaku
tak mungkin bisa membawamu menuju kebahagiaan

 

Karya: Agung Ian Wicaksono

:: KITA TAK SEJALAN,KITA TAK SEPAHAM ::

Dalam hidup ini,,,
semua punya cerita,,
semua punya masa lalu,,
semua punya kenangan,,
seiring berjalannya waktu semua itu khan sirna,,
hilang ditelan waktu,,
ada kemarin karna ada jaman dahulu,
ada sekarang karna ada kemarin,
ada besuk karna ada sekarang,
itulah perjalanan hidup
yang tak sedetikpun kita lewati,

Begitupun dengan cinta......
semua punya cerita ,,
semua punya masa lalu,,
semua punya kenangan,,
cerita,masa lalu,kenangan dalam perjalanan cinta inilah
yang takkan pernah terlupakan,
cinta itu indah dikala masih bersatu,
cinta itu sempurna dikala masih saling setya
namun...
cinta itu duka dikala kita berpisah,
cinta itu petaka dikala kita saling melukai,
inikah yang dinamakan cinta???
indah pada awalnya,
duka pada akhirnya,
tentunya tidak!!!
jika kita sejalan,jika kita sepaham
cinta akan membawa kita dalam kebahagiaan, 

Karya: Agung Ian Wicaksono

Sabtu, 15 Februari 2014

TERIMAKASIH GURUKU

Mataku,
Telingaku,
Kakiku, adalah guru pertamaku,
Yang mengajariku menatap indah dunia,
Mendengar merdunya suara alam semesta,
melewati jalan menuju masa depan,
Orang Tuaku
adalah guru keduaku,
yang selalu membimbing
dan merawatku,
sejak lahir,
anak-anak,
remaja,
hingga aku tumbuh menjadi dewasa,
Bapak Ibu guru
adalah guru ketiga dan terakhirku,
tanpamu bapak ibu guruku,
aku tak mampu menatap lebih indah dunia,
tak mampu mendengar lebih merdu suara alam semesta,
tak mampu melangkah lebih jauh tuk meraih masa depanku.
Terimakasih... Terimakasih... Terimakasih... Guruku.

Karya : Agung Ian Wicaksono

Ini Kisahku

Dulu aku hanya anak ingusan,
dulu aku hanya anak pinggiran,
dulu aku hanya bahan ejekan,
dulu aku tak punya tujuan,
ini semua ceritaku,
ini adalah kisah masalaluku,
ini perjalanan hidupku,
ini mimpi burukku,
kini semua telah terlewati,
dengan segala rintihan hati,
atas doa dan usaha yang tak terhenti,
cita cita terwujud tak sekedar mimpi,
Kini aku menjadi manusia yang berguna,
berguna bagi orang tua,
berguna bagi keluarga,
berguna bagi agama,
berguna bagi bangsa dan negara.

 

Karya : Agung Ian Wicaksono

GTT (Guru Tanpa Tanda jasa)


Kaki melangkah dalam pengabdian,


Melintasi jalan yang penuh dengan rintangan,


Cacian dan hinaan bukanlah suatu halangan,


Kami anggap itu adalah cobaan,


Bukan uang yang menjadi tujuan,


Bukan pula hanya untuk meraih pangkat dan jabatan,


Melainkan melahirkan penerus bangsa dalam meraih cita-cita dan harapan,


Agar kelak bangsa ini menjadi yang terdepan,


Dan melahirkan masyarakat  yang penuh dengan kesejahteraan.

 

Karya: Agung Ian Wicaksono